NU Surabaya Meriahkan Tahun Baru Islam dengan Gebyar Karnaval

0
950
Bagikan Sekarang

Surabaya – Tampak ribuan peserta mengikuti Gebyar Karnaval 1 Muharram yang digelar oleh Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Kecamatan Gubeng, Ahad (17/9).

Mereka adalah simpatisan NU di wilayah Kecamatan Gubeng, mulai dari takmir masjid, para peserta didik Taman Pendidikan Al-Quran (TPA/TPQ), serta tentunya pengurus NU setempat.

Marching band para peserta didik di Kecamatan Gubeng berada di barisan terdepan mengiringi Gebyar Karnaval 1 Muharram ini. Selanjutnya, para pengurus struktural di MWC NU Gubeng mengikuti karnaval ini menaiki mobil kelinci.

Berbagai kreativitas ditampilkan dalam karnaval ini. Masing-masing TPA/TPQ menampilkan kreativitas dengan berbagai pernak-pernik karnaval seperti Al-Quran raksasa, miniatur Ka`bah, serta berbagai kreativitas lainnya.

Para peserta karnaval berkumpul di Lapangan Kalibokor Jalan Pucang Sewu sejak pukul 13.00 WIB. Rombongan karnaval mulai diberangkatkan pukul 14.00 WIB untuk melaksanakan kirab dari titik kumpul ke Jalan Pucang Anom, melewati Raya Pucang Anom Timur, Jalan Juwingan, lalu ke Jalan Pucangan I, sampai kembali ke lapangan.

Miftah Jauhari Sekretaris MWC NU Gubeng mengatakan, Gebyar Karnaval 1 Muharram ini mengusung tema Silaturahmi Islam Rahmatan Lil Alamin. “Tujuannya, untuk mempererat tali silaturahmi guna memperkokoh Islam Nusantara yang rahmatan lil alamin,” terangnya sebagaimana dilansir SuaraSurabaya.

“Konteksnya jelas. Islam Nusantara ini, karena terdiri dari banyak elemen yang berbeda-beda, butuh penguatan tali silaturahmi,” jelasnya. Silaturahmi menjadi sesuatu yang harus dilakukan. Dengan silaturahmi ini, muncul kesepahaman meskipun berbeda-beda tetapi tetap satu tujuan yakni Indonesia, lanjutnya .

Penguatan tali silaturahmi ini, kata Miftah, seiring dengan pesan Almarhum Kiai Hasyim Asyari, Pendiri NU, bahwa untuk tetap mempersatukan perbedaan penafsiran umat Islam di Indonesia perlu adanya tali silaturahmi dengan niatan beribadah kepada Allah. “Pesannya juga, agar setiap umat Islam saling bersabar,” katanya.

Karnaval ini, kata Miftah, juga untuk mengenalkan kepada para peserta didik TPA/TPQ di Kecamatan Gubeng, letak kantor MWC NU Kecamatan Gubeng yang berlokasi di sekitar Jalan Juwingan. (s@if)

Leave a reply