Ratusan Topeng Pahlawan Iringi Lomba Agustusan

0
677
Bagikan Sekarang

Gresik — Berbagai cara dilakukan warga dalam menyambut kemerdekaan. Sejumlah kreasi turut mengiringi peristiwa jelang 17 Agustus tersebut. Beberapa siswa merayakan kemerdekaan ke-71 dengan mengenakan topeng para pahlawan.

Ide kreatif tersebut dilakukan oleh Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama (MINU) Trate Putri Gresik. Selain menggelar berbagai lomba, terhitung sebanyak 475 siswi mengenakan topeng para pahlawan nasional dan mantan presiden serta wapres RI.
Topeng yang digunakan para siswi itu, di antaranya bergambar Teuku Umar, Ki Hadjar Dewantoro, HOS Tjokroaminoto, Pangeran Antasari, Untung suropati, WR Supratman, Pattimura, Bung tomo, Cuk Nyak Dien, RA Kartini, dan juga Cut Nyak Meutiah.

Selain itu, ada juga topeng bergambar tokoh nasional, mulai dari KH Hasyim Asyari, KH Ahmad Dahlan, Soekarno, Mochammad Hatta, Soeharto, BJ Habibie, KH Abdurrahman Wahid, Megawati, Susilo Bambang Yudhoyono, hingga Presiden RI saat ini Joko Widodo.

“Memang pandangan agak terhalang, tapi seneng bisa pakai topeng ini. Kebetulan saya suka dengan sosoknya, pejuang hebat perempuan,” kata Sayyidatina Nuriati, siswi kelas 5 yang menggunakan topeng Cut Nyak Dien, Selasa\(16/8/2016).

Tak hanya para siswi, para guru juga turut memeriahkan berbagai lomba yang digelar dengan memakai topeng. Seperti lomba tarik tambang, balap karung, meletuskan balon dengan badan, kepruk kendil dan nyunggi tempeh.

“Lomba-lomba ini merupakan kegiatan rutin tahunan untuk memperingati momen kemerdekaan. Tapi untuk konsep memakai topeng pahlawan, ini kali pertama,” ungkap Purwanto, Kepala Sekolah MI NU Trate Putri Gresik.

Menurutnya, kegiatan ini bertujuan mengenalkan para pahlawan nasional, mantan presiden dan wapres RI kepada para siswi. Kenapa dengan permainan? “Karena metode ini saya rasa lebih efektif dari pada saat kegiatan belajar mengajar (KBM) di kelas yang cenderung monoton dan mudah bosan bagi para siswa,” pungkasnya. (STN/saiful)

Leave a reply