4.444 Kader Ansor Magetan Ikuti Apel Kebangsaan

0
755
Bagikan Sekarang

Magetan — Tidak terhitung upaya sejumlah kalangan yang hendak menyudutkan Gerakan Pemuda Ansor. Mereka sepertinya tidak menghendaki organisasi kepemudaan di Nahdlatul Ulama ini memiliki reputasi baik di masyarakat. Sebagai wujud menunjukkan militansi, Ansor akan menyelenggarakan apel kebangsaan.

“Padahal keberadaan Ansor dengan sangat tegas ingin mempertahankan keutuhan negeri ini,” kata Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Kabupaten Magetan ,Nur Wahid, Selasa (9/1). Karenanya, untuk menunjukkan militansi kader tersebut Ansor akan mengadakan apel kebangsaan, pertengahan bulan ini.

“Kegiatan akan dilangsungkan 14 Januari,” kata Gus Wahid, sapaan akrabnya. Apel kebangsaan, ini untuk menunjukkan militansi Ansor sebagai wujud cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI, lanjutnya.

Acara tersebut juga sebagai sarana menepis berbagai kabar bohong atau hoax yang selama ini beredar di media, termasuk media sosial atau medsos. “Semacam penegasan terhadap Ansor utamanya Banser yang akhir-akhir ini diwartakan miring dan dijatuhkan,” ungkapnya.

Menurut Habib Mustofa selaku ketua pelaksana, apel yang digelar di Alun-alun Kabupaten Magetan tersebut nantinya dihadiri Ketua Umum Pimpinan Pusat GP Ansor, Yaqut Cholil Quomas atau Gus Yaqut. “Juga Kepala Satuan Koordinasi Nasional Barisan Ansor Serbaguna atau Kasatkornas Banser, H Alfa Isnaeni,” terangnya.

Yang istimewa, menurtut Gus Toev, sapaan akrab Habib Mustofa, adalah jumlah peserta apel yang berjumlah 4.444 Ansor dan banser se-Kabupaten Magetan. “Angka ini diambil dari jumlah amalan shalawat Nariyah yakni 4.444 yang memiliki fungsi sebagai sarana doa,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Ansor Magetan ingin mempertegas bahwa GP Ansor dan Banser adalah benteng utama NU yang berkewajiban menjaga NKRI. “Kami akan selalu setia berkhidmat membela negeri dan agama,” pungkasnya. (s@if)

Leave a reply