Di Kantor PWNU Jatim, PAC GP Ansor se-Surabaya Dikukuhkan

0
1385
Bagikan Sekarang

Surabaya — Sebanyak 24 Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor se-Surabaya resmi dikukuhkan di Aula Salsabila PWNU Jatim, Ahad (18/6). Pengukuhan dikemas dengan Silaturrahmi Lintas Generasi GP Ansor Kota Surabaya yang diikuti ratusan kader Ansor dan Banser.

Seluruh pengurus dari berbagai PAC itu bersumpah akan melaksanakan amanah organisasi sesuai AD/ART dan patuh pada Kiai. “Saya bersumpah akan bekerja sesuai dengan AD/ART dan tunduk pada Kiai,” kata mereka ketika dilantik.

Prosesi pengukuhan dipimpin oleh Wakil Sekretaris PW GP Ansor Jawa Timur, Ahmad Nur Aminuddin. Dia berharap, pelantikan menjadi embrio perbaikan organisasi. “Saya berharap pelantikan ini bukan cuma formalitas, tapi mampu menjadi embrio penataan organisasi lebih baik,” pesannya.

Kedua puluh empat PAC GP Ansor tersebut adalah Simokerto, Mulyorejo, Gubeng, Sukolilo, Tenggilis Mejoyo, Rungkut, Gunung Anyar, Wiyung, Lakar Santri, Sawahan dan Tegal Sari.

Selain itu, juga dikukuhkan PAC GP Ansor Bubutan, Bulak, Tambak Sari, Karang Pilang, Sukomanunggal, Benowo, Pakal, Sambikerep, Dukuh Pakis, Pabean Cantikan, Kenjeran, Semampir dan Wonokromo.

Prosesi pelantikan sendiri dibuka dan ditutup oleh Katib Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama kota Surabaya, KH Mas Mahfud Sa’dullah. (Ahy/s@if)

Leave a reply